Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Mei 2025

Video Jokowi Potong Rambut yang Bikin Anda Tersenyum

- Rabu, 18 Januari 2017 15:38 WIB
611 view
Video Jokowi Potong Rambut yang Bikin Anda Tersenyum
SIB/Detikcom
Kaesang sambil membawa kamera untuk kepentingan dokumentasi materi video blog miliknya bercanda dengan Presiden Jokowi (ayahnya) saat dicukur.
Bogor (SIB) -Sebuah Video Blog (Vlog) yang diupload ke YouTube yang menayangkan keceriaan keluarga presiden RI ke-7 mendadak viral. Dalam video terbaru tersebut, Kaesang Pangarep, anak bungsu Joko Widodo atau yang familiar disebut ''Jokowi" menampilkan bagaimana  sang ayah,  sosok Presiden RI sedang memangkas rambutnya di tempat umum Sabtu akhir pekan lalu, dan diunggah ke YouTube, Senin (16/1).

Dikutip dari Netizen News, Metro TV,  Selasa (17/1), dalam video itu, kedekatan dan keceriaan keluarga istimewa ini nampak kental, membuat setiap orang yang melihatnya tersenyum hinga terkekeh.

"Mau ke mana bapak?," celoteh Kaesang,  "Mau potong rambut," yang langsung disambut Jokowi sambil berjalan menuju salah satu barbershop.

Itulah prolog awal dari vlog  terbaru Kaesang yang baru  diunggah  yang kini tengah ramai menghiasi laman situs YouTube, dengan salah satu judulnya  "Nyukur Bapak Kaesang", dengan durasi 3 menit 39 detik.

Terlihat Jokowi  mengenakan pakaian kemeja putih dan celana hitam bersama putranya Kaesang berjalan ke sebuah tempat cukur bernama Hungky Dory Barbershop, yang beralamat di Jalan Salak, Bogor, Jawa Barat.

Uniknya, saat itu para pegawai tidak menyangka bahwa mereka sedang kedatangan tamu spesial yakni seorang Presiden RI ke-7. Mereka tampak senang dan tak hentinya melepas sumringah atas kedatangan Jokowi.

"Hati-hati loh, mas, motongnya," ucap Kaesang dalam vlog tersebut.

"Oh iya-iya, jawab tukang cukur bernama Jumadi ini dengan nada gugup.

Saat Jokowi tengah dipangkas rambutnya, Kaesang pun kembali bertanya kepada tukang cukur model apa yang cocok untuk ayahnya itu.

"Potong orang tua kayak gini, modelnya kayak apa?," ucap Kaesang. "Modelnya, ya rapihin saja," jawab Jumadi lagi.

Kaesang yang terkenal dengan iseng mendesak agar Jumadi mengoleskan pomade kepada bapaknya itu. Jokowi pun menimpalnya agar rambutnya dibentuk model mohawk. "Ngawur, mau di-mohawk," kata Kaesang.

Usai memotong rambutnya, di akhir video, Jokowi dan Kaesang pun menyempatkan diri berfoto dengan staf pegawai Barbershop tersebut.

Yang paling menarik dalam video ini, meski sang tamu adalah "Raja", Jokowi tampak tidak merasa dirinya berbeda dengan pelanggan lain. Dengan senyum, Jokowi terlihat mengeluarkan uang cukur rambutnya sebesar Rp. 60 ribu, sama halnya dengan tarif pelanggan pada umumnya.

Setelah membayar, selanjutnya, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyalami satu per satu dan pergi meninggalkan babershop. (Dik-1/ r)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru