Jumat, 25 April 2025

H+6 Lebaran, Lonjakan Arus Balik Terjadi di Tanjungbalai

Regen Silaban - Minggu, 06 April 2025 16:33 WIB
350 view
H+6 Lebaran, Lonjakan Arus Balik Terjadi di Tanjungbalai
(Foto: SNN/Regen Silaban)
PADATI: Lonjakan arus balik pada H+6 Lebaran terjadi di Tanjungbalai, terpantau para penumpang memadati salah satu loket bus yang ada di Tanjungbalai, Minggu (6/4/2025) sore.
Tanjungbalai(harianSIB.com)
Pada H+6 Lebaran Idul Fitri 2025, lonjakan arus balik terjadi di Kota Tanjungbalai, Minggu (6/4/2025).

Sesuai Amatan Jurnalis SIB News Network (SNN), hingga sore hari lonjakan arus balik pemudik terpantau di loket bus yang ada di Tanjungbalai.

Salah satunya terlihat di loket Bus Rajawali Citra Transport (RCT) Tanjungbalai. Ratusan penumpang memadati loket bus. Bahkan untuk menunggu bus pengangkutan, para penumpang harus antri menunggu giliran berjam-jam untuk bisa berangkat dari loket.

Baca Juga:

Para penumpang itu didominasi warga Tanjungbalai yang datang dari luar daerah setelah libur lebaran, begitu juga warga Tanjungbalai yang hendak berangkat bekerja ke luar Kota Tanjungbalai.

Paten Tarigan, mandor bus penumpang RCT dengan tujuan Tanjungbalai-Medan mengatakan, hari ini merupakan puncak lonjakan penumpang arus balik lebaran tahun ini.

Baca Juga:

"Hari ini sangat ramai penumpang. Lonjakan sejak tadi pagi sampai sore ini. Hal ini karena hari ini adalah puncak arus balik pemudik setelah libur lebaran," kata Tarigan.

Disebutkan Tarigan, para penumpang merupakan warga Tanjungbalai yang kembali setelah libur lebaran dan begitu juga sebaliknya warga Tanjungbalai yang ingin kembali bekerja ke luar kota.

"Sejak memasuki lebaran kemarin hingga arus balik ini, kami juga telah mempersiapkan tambahan bus/armada untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di lebaran ini," katanya.

Ia juga memprediksi, lonjakan arus balik masih akan terjadi hingga Senin (7/4/2025), mengingat hari kerja khususnya ASN akan mulai bekerja pada Selasa 8 April 2025. (**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru