Berdasarkan pantauan Jurnalis SIB News Network (SNN), Rabu (9/04/2025), lubang-lubang besar yang digenangi air menghiasi badan jalan tersebut.
Kondisi itu cukup mengganggu arus transportasi. Bahkan, berpotensi mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.
Baca Juga:
Warga setempat berharap pemerintah memberikan perhatian serius untuk segera memperbaiki kerusakan jalan tersebut.
"Jalan ini sudah lama rusak. Kami sangat mendambakan perbaikannya," kata, Joshua, warga Sondiraya.
Baca Juga:
Jalur lintasan itu juga dapat tembus ke Dusun Gununghuluan, Rayahumala, Rayadolok, Bangunselamat, Jumapalia, Desa Bahapalraya dan Desa Simbou.
Daerah itu dikenal sebagai penghasil komoditas jahe, cabai, jeruk, jagung, padi, tomat dan lainnya. Puluhan ton produk pertanian dipasarkan ke luar daerah setiap minggu.
Menurut Joshua, akses jalan ini sangat vital digunakan masyarakat dalam proses pengangkutan produk pertanian yang menjadi andalan pendapatan warga setempat. (**)
Gunungtua(harianSIB.com)Kejaksaan Agung Republik Indonesia, melalui Tim Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH), melakukan ekseku
Humbahas(harianSIB.com)Jajaran Polres Humbahas menggelar penyambutan dan serah terima jabatan dari Plt Kapolres lama Kompol Muslim Amin kepa
Medan(harianSIB.com)Perwakilan Musyawarah Warga Sampali Dua Satu (Marwali 21), Swaldy, menegaskan, pentingnya solidaritas antarorganisasi ra
Medan(harianSIB.com)Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh kontingen Kushin RyuM Karatedo Indonesia (KKI) Sumatera Utara dalam ajang