Rabu, 30 April 2025

Perangi Narkoba, Polsek Bersama Forkopimcam Dolokmasihul Gelar GKN

Redaksi - Minggu, 10 Desember 2023 17:40 WIB
245 view
Perangi Narkoba, Polsek Bersama Forkopimcam Dolokmasihul Gelar GKN
Foto Dok/Humas Polres
PERLIHATKAN : Kapolsek Dolokmasihul AKP Zulham bersama Camat Fitriyanti, dan Danramil 16 Dolokmasihul Kapten Inf S Gultom memperlihatkan barang bukti diduga peralatan untukengkonsumsi sabu yang ditemukan saat melajukan GKN di Dusun III Desa Marte
Sergai (SIB)
Polsek Dolokmasihul bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) menggelar Gerebek Kampung Narkoba (GKN) di Dusun III Desa Martebing, Kecamatan Dolokmasihul, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Selasa (5/12).

Kegiatan dipimpin Kapolsek Dolokmasihul, AKP Zulham bersama Camat Fitriyanti, dan Danramil 16/DM Kapten Inf S Gultom, serta diikuti personel Polsek, Babinsa Koramil 16, dan staf Trantib Kecamatan Dolokmasihul.

Saat melakukan penggerebekan di salah satu rumah kosong yang diduga kerap digunakan sebagai tempat penyalahgunaan narkoba di dusun tersebut, tim menemukan barang bukti 7 mancis diduga alat untuk membakar sabu, 5 aqua cup, 25 plastik klip kosong diduga bekas sabu, dan 9 pipet plastik diduga alat mengkonsumsi sabu.

Ps Kasi Humas Polres Sergai, Iptu Edward Sudauruk yang ditemui di Polres Sergai Seirampah, Selasa (5/12) sore mengungkapkan, kegiatan GKN yang digelar Polsek Dolokmasihul bersama Forkopimcam ini bentuk komitmen Polres Sergai dan Polsek jajaran dalam memerangi tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di wilayah hukum Polres Sergai.

Ia mengimbau masyarakat agar aktif mengawasi lingkungan masing-masing dan segera melapor ke pihak kepolisian apabila mengetahui ada terjadi tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, maupun tindak pidana lainnya.

"Masyarakat dapat menghubungi call center 110 atau melalui WA layanan polisi Polres Sergai di nomor 08116124110 agar dapat segera ditindak," tegas Edward. (**)




SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru