Senin, 29 April 2024

Viktor Silaen Desak BPBD Sumut Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Bandang di Harian Samosir

Redaksi - Selasa, 14 November 2023 17:23 WIB
Viktor Silaen  Desak BPBD Sumut Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Bandang di Harian Samosir
(Foto: Dok/Firdaus)
DITERJANG BANJIR:  Inilah kondisi areal pertanian masyarakat  Desa Siparmahan, Dusun Satu Sihotang, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir, yang hancur-lebur pasca diterjang banjir bandang, Senin (13/12/2023) malam.
Medan (harianSIB.com)
Anggota DPRD Sumatra Utara (Sumut) Viktor Silaen mendesak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumut bergerak cepat membantu korban banjir bandang di Desa Siparmahan, Dusun Satu Sihotang, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir, melalui dana tanggap darurat yang telah dialokasikan di APBD Sumut.
"Segera bantu masyarakat dengan melakukan merehabilitasi rumah-rumah penduduk yang menjadi korban banjir bandang di Kecamatan Harian. Jangan biarkan masyarakat menderita akibat kekurangan makanan maupun ketiadaan tempat tinggal," kata Viktor kepada wartawan, Selasa (14/11/2023), melalui telepon dari Samosir.
Tidak itu saja, Viktor juga mendesak Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura (TPH) Sumut untuk segera turun ke Desa Siparmahan, Dusun Satu Sihotang, guna mendata areal pertanian masyarakat yang rusak diterjang banjir bandang, untuk selanjutnya diberi bantuan.
"Dari laporan masyarakat ke lembaga legislatif, akibat diterjang banjir bandang tersebut, sedikitnya ratusan hektar areal pertanian warga tenggelam dan dipastikan mengalami gagal panen, sehingga warga mengharapkan adanya bantuan bibit tanaman dan pupuk," kata Viktor.
Selain itu, ia juga mendesak Polda Sumut secepatnya menurunkan tim investigasi, guna mengusut penyebab banjir bandang yang menerjang pemukiman penduduk dan ratusan areal pertanian hancur serta satu orang hilang tersebut.
"Kita semua ingin mengetahu apa penyebab datangnya banjir bandang tersebut, apakah dikarenakan penggundulan hutan di hulu atau akibat pembukaan lahan pertanian," katanya, sembari berharap tim investigasi melakukan penyelidikan secara cepat.
Jika nantinya ditemukan adanya bukti dan fakta, bahwa penyebab banjir bandang akibat penggundulan hutan atau ilegal logging, tambahnya, harus segera diusut dan dicari pelakunya, baik perorangan maupun perusahaan.
Hal itu disampaikan anggota Komisi D ini menanggapi berita Koran SIB edisi 14 November 2023, terkait banjir bandang yang menerjang Desa Siparmahan Dusun Satu Sihotang, yang menyebabkan areal pertanian hancur dan satu orang korban hilang.
Seperti diketahui, daerah itu dilanda hujan deras sejak sore hari hingga malam pada Senin 13 November 2023, dan pada pukul 20.45 WIB, datang banjir bandang menyapu tempat tinggal warga dan areal pertanian masyarakat.(**)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
DKP Provsu, Dinas Ketapang dan Pertanian Samosir Tebar 30.000 Ekor Benih Ikan Nila di Danau Toba
Ketua DPC Peradi Medan Minta Kapolda Sumut Tindak Tegas Penyidik Polres Samosir
Asner Sihaloho dan Sunggul Sihaloho Kecewa Pengaduan Soal Tanah Adat Dihentikan Polres Samosir
DPRD SU Desak Kapolda Sumut Instruksikan Seluruh Jajarannya Bersihkan Judi
Kunker Disambut Bupati dan Wabup Samosir, Kapolda Sumut: Ciptakan Budaya Raja Melayani Raja
Viktor Silaen Desak Kapolda Instruksikan Seluruh Jajarannya Bersihkan Judi di Sumut
komentar
beritaTerbaru