Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Mei 2025

Lapas Pancurbatu Mendadak Razia Kamar Hunian WBP

Redaksi - Rabu, 13 Juli 2022 17:38 WIB
221 view
Lapas Pancurbatu Mendadak Razia Kamar Hunian WBP
Foto: harianSIB.com/Leo Bukit
PEMERIKSAAN: Petugas Lapas Pancurbatu memeriksa warga binaan, Rabu (13/7/2022). 
Pancurbatu (harianSIB.com)

Kepala Lapas Kelas IIA Pancurbatu Haposan Silalahi membagi lima tim untuk merazia kamar-kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

"Lima tim yang terbentuk lalu dibagi menjadi dua grup. Grup I dipimpin Kepala Seksi Adm Keamanan dan Tata Tertib. Grup II dipimpin Kepala Sub Bagian Tata Usahan dan Kepala Seksi Kegiatan Kerja," katanya setelah apel pagi, Rabu (13/7/2022).

Kemudian, seluruh pegawai yang tergabung dalam tim tersebut bergerak ke kamar hunian WBP di BLok Damai. Lima kamar hunian di Blok Damai dirazia petugas.

"Dari hasil razia tidak ditemukan adanya narkoba," ujarnya.

Ia mengatakan razia tersebut kegiatan yang rutin dilakukan di Lapas Kelas IIA Pancurbatu, sebagai salah satu upaya deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

"Razia ini kegiatan yang rutin dilakukan dua kali seminggu dan biasanya dilakukan petugas pengamanan. Untuk hari ini seluruh pegawai tanpa terkecuali juga ikut dalam kegiatan razia," katanya.

Selain itu, razia juga salahsatu upaya untuk menjadikan Lapas Kelas IIA Pancurbatu bersih dari peredaran handphone dan narkoba. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru