Kamis, 01 Mei 2025

Seluruh Jemaat Bersukacita Laksanakan Pesta Ulang Tahun ke-22 GKPS Getsemane

Redaksi - Senin, 22 Agustus 2022 18:08 WIB
163 view
Seluruh Jemaat Bersukacita Laksanakan Pesta Ulang Tahun ke-22 GKPS Getsemane
Foto: SIB/Bambang J Sitanggang
PESTA : (Dari kiri) Pimpinan Harian Majelis Jemaat GKPS Getsemane St Aprinopjun Saragih, St Jontinius Purba, St HMN Saragih, Pendeta Resort Raya Kota Pdt Maijon Saragih STh, Praeses GKPS Distrik II Pdt Erni J Purba ketika menyanyikan lag
Simalungun (SIB)
Seluruh jemaat bersukacita melaksanakan Pesta Ulang Tahun ke-22 GKPS Getsemane Resort Raya Kota usai ibadah, Minggu (21/8).

Pesta ulang tahun ditandai pemotongan kue ulang tahun oleh Porhanger GKPS Getsemane St Aprinopjun Saragih.

Hadir pada acara tersebut Praeses Distrik II GKPS Pdt Erni J Purba, Pendeta Resort Raya Kota Pdt Maijon Saragih STh serta seluruh jemaat GKPS Getsemane.

Praeses GKPS Distrik II Pdt Erni J Purba dalam sambutannya menyampaikan selamat ulang tahun GKPS Getsemane.

"Semoga seluruh pelayan gereja beserta jemaat GKPS Getsemane senantiasa diberkati Tuhan dan menjadi berkat bagi orang lain," sebut Praeses.

Ketua Panitia, St Kalkedon Saragih dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh jemaat telah mendukung dan mensukseskan acara ulang tahun gereja tersebut.

“Perlu diketahui, gereja kita berdiri dan diresmikan tanggal 20 Agustus 2000 berjumlah 54 kepala keluarga dan saat ini bertambah menjadi 128 kepala kepala keluarga. "Saya berharap, semoga tali persaudaraan kita semakin erat dalam rangka memajukan gereja yang kita cinta ini," harap Saragih. (D4/f)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru