Minggu, 05 Mei 2024

Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Perbaiki Berkas di KPU Nisel

Redaksi - Selasa, 15 September 2020 20:32 WIB
678 view
Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Perbaiki Berkas di KPU Nisel
Foto: SIB/Putra Nainggolan
Meidanariang Hulu 
Nisel (SIB)
Bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Nisel diberi waktu untuk memerbaiki berkas persyaratan pencalonan dari tanggal 14 sampai 16 September di kantor KPU Nias Selatan.

Hal itu disampaikan Meidanariang Hulu komisioner KPU Nisel koordinator divisi teknis penyelenggara kepada hariansib.com, Selasa (15/9/2020).

Setelah melakukan rapat pleno terbuka sebelumnya, KPU Nisel mengundang kedua Bapaslon dan pendukungnya untuk menyampaikan berkas-berkas calon yang harus dilengkapi.

"Hari ini Bapaslon Idealisman-Sozanolo melengkapi dukungan berkas antara lain penulisan tanggal lahir dan umur yang sebelumnya tidak sesuai dengan format. Demikian juga pada formulir BB1 dan BB2 perlu ada perbaikan," katanya.

Sementara untuk Bapaslon Hilarius Duha -Firman Giawa ada beberapa berkas yang harus dilengkapi, antara lain surat keterangan dari pengadilan niaga yang asli karena sebelumnya hanya diserahkan dokumen scan.

Demikian juga dengan SKCK belum diketahui dan penulisan di formulir BB1 dan BB2.
Semua dokumen tersebut dikatakan Meidanariang tidak sulit untuk dipenuhi. Setelah itu pihaknya akan mengumumkan di laman KPU Nisel kedua Bapaslon untuk mendapatkan tanggapan masyarakat sebelum akhirnya diumumkan pada tanggal 22 September mendatang. (*)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru