Sabtu, 18 Mei 2024 WIB

KPU Tanjungbalai Rekrut 3.285 KPPS dan PKTPS

Redaksi - Rabu, 28 Oktober 2020 19:42 WIB
563 view
KPU Tanjungbalai Rekrut 3.285 KPPS dan PKTPS
Foto Dok/Regen Silaban
Ketua KPU Tanjungbalai, Luhut Parlinggoman Siahaan SH. 
Tanjungbalai (SIB)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjungbalai merekrut 3.285 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan Petugas Ketertiban Tempat Pemungutan Suara (PKTPS) untuk menyukseskan penyelenggaraan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai tahun 2020.

"Secara keseluruhan kita membutuhkan 2.555 KPPS dan 730 PKTPS. Totalnya, 3.285 orang. Dan kita telah melakukan proses perekrutan KPPS dan PKTPS tersebut, " kata Ketua KPU Tanjungbalai, Luhut Parlinggoman Siahaan, Rabu (28/10/2020).

Disebutkan Luhut, nantinya pada 1 TPS akan ada 7 KPPS dan 2 orang yang bertugas sebagai petugas ketertiban TPS (PKTPS). Sementara itu, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Tanjungbalai tahun 2020 sebanyak 118.135 terdiri dari laki-laki 59.347 pemilih, dan perempuan 58.788 pemilih yang tersebar di 31 kelurahan dengan 365 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Lebih lanjut dikatakan Luhut, proses rekrutmen KPPS dan PKTPS tersebut berjalan sesuai ketentuan perundangan undangan yang berlaku. Dan setelah ditetapkan, seluruh KPPS dan PKTPS itu akan menjalani rapid test untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Biaya rapid test ditanggung seluruhnya oleh KPU Tanjungbalai. Kami berharap, masa pencoblosan yang akan digelar 9 Desember 2020 mendatang, dapat berlangsung aman dan kondusif. Dan semua masyarakat nantinya menggunakan hak pilih dengan bijak dan benar," kata Luhut. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
KPU Nias Barat Rekrut 2037 Orang KPPS
362 Calon PPS se-Tanjungbalai Ikuti CAT Pemilu 2024
30 PPK se-Kota Tanjungbalai Dilantik
GAMKI dan KPU Berkolaborasi Sukseskan Pemilu 2024 di Tanjungbalai
Terima Audiensi Partai Kebangkitan Nusantara, Ketua KPU Serahkan PKPU Tahapan Pemilu
Mei 2021 Data Pemilih di Tanjungbalai 116.661 Jiwa
komentar
beritaTerbaru