Rabu, 22 Mei 2024 WIB
Antisipasi Geng Motor, Begal dan Premanisme

Polres Humbahas dan Instansi Terkait Gelar Patroli Skala Besar

Redaksi - Senin, 28 November 2022 18:08 WIB
297 view
Polres Humbahas dan Instansi Terkait Gelar Patroli Skala Besar
Foto : Pixabay/fsHH
Ilustrasi
Humbahas (SIB)

Polres Humbahas dan instansi terkait kembali menggelar patroli skala besar guna mengantisipasi geng motor, begal dan premanisme agar tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Sabtu (26/11) malam.

Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin SIK MH melalui Kasat Samapta AKP Leonardo SH mengatakan, kegiatan patroli meliputi pengaturan dan penjagaan lalu lintas malam, patroli gabungan 3C (pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), blue light patroli dan mencegah kelompok geng motor menggunakan knalpot bising.

"Patroli skala besar ini juga memberikan pelayanan kepada masyarakat dan memonitor kegiatan warga," katanya.

Personel patroli gabungan juga mengimbau warga yang nonton bareng piala dunia tetap menjaga kondusivitas, tidak melakukan perjudian, tidak ugal-ugalan saat berkendara dan tetap ikut prokes.

Kegiatan patroli ini melibatkan 18 personel Polri, 5 personel TNI, 4 personel Sat PP dan 2 personel Dishub dengan rute patroli diawali dari Makopolsek Doloksanggul-Jalan Merdeka-Jalan Sirisirisi-Jalan Sentosa-Jalan Merdeka. (BR7/SMS/a)









Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polres Humbahas Tangkap Tiga Tersangka Pelaku Togel Online di Lintong Nihuta
Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Polri Korban Begal yang Jari Tangannya Putus
Supervisi Direktorat Bidang Lalulintas Polda Kunker ke Polres Humbahas
Casis Bintara Polri Dibegal, Jari Kelingking Putus
Antisipasi Genk Motor, Begal dan Tawuran, Polres Asahan Gelar Patroli Pengamanan
Polsek Indrapura Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Masyarakat
komentar
beritaTerbaru