Minggu, 19 Mei 2024 WIB

Ditabrak Angkot, Seorang PNS Luka-luka dan Dirawat di Rumah Sakit

Redaksi - Jumat, 01 September 2023 20:36 WIB
512 view
Ditabrak Angkot, Seorang PNS Luka-luka dan Dirawat di Rumah Sakit
(Foto: Dok/Humas Polres Pematang Siantar)
Mintai Keterangan: Petugas Satlantas meminta keterangan korban lakalantas yang merupakan PNS saat dirawat di Rumah Sakit Efarin
Pematang Siantar (harianSIB.com)
Ditabrak angkutan kota (Angkot) di Jalan Medan Kecamatan Siantar Martoba, Jumat (1/9/2023), seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) Haposan Tampubolon (51) mengalami luka-luka.
Haposan Tampubolon yang tinggal di Jalan Pdt J Wismar Saragih, Kelurahan Tanjung Pinggir, Kecamatan Siantar Martoba terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Kasat Lantas Polres Pematang Siantar AKP Relina saat dikonfirmasi via WhatsApp, Jumat (1/9/2023), membenarkan terjadinya kecelakaan antara satu unit angkutan kota dan pengendara sepeda motor di Jalan Medan.
"Haposan Tampubolon, pengendara sepeda motor alami luka-luka pasca kecelakaan itu telah dirawat di Rumah Sakit Efarina Kota Pematang Siantar," ucapnya.
Dijelaskan dia, dari hasil olah TKP petugas sebelum kecelakaan itu terjadi, awalnya Angkot yang dikemudikan Benni Sahputra, melaju lurus menuju ke arah Sinaksak Jalan Medan.
Namun sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), Angkot itu menabrak sepeda motor Honda ADV 150 lBK 4776 WAO yang dikendarai Haposan Tampubolon, datang Kota Pematang Siantar menuju Sinaksak Jalan Medan, sedang membelok ke kanan jurusannya hingga terjadi kecelakaan.
"Haposan Tampubolon terhempas di aspal. Warga dan petugas yang turun ke lokasi membawa korban dalam kondisi luka-luka ke Rumah Sakit Efarina Kota Siantar," katanya.
Sambung dia menambahkan, pihaknya sampai saat ini masih menyelidiki penyebab kecelakaan itu dan sudah mengamankan barang bukti satu unit Angkot dan sepeda motor milik korban. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Banjir Terjang Pemandian di Langkat, 1 Tewas 6 Luka-luka
Ditugaskan Jaga dan Awasi Rumah, Hendra Fernando Sipayung Luka-luka Dipukuli di Jalan Kartini
Ban Truk Lepas Tabrak Mobil dan 2 Sepedamotor di Lubukpakam, 3 Luka-luka
Bus STT Terjun ke Jurang di Jalinsum Tarutung-Sibolga, 2 Orang Meninggal 11 Luka-Luka
Kecelakaan Bus di Tol Cipali, 12 Orang Tewas 7 Luka-luka
Mahasiswi Tewas Ditabrak Angkot di Jalinsum Lubukpakam
komentar
beritaTerbaru