Sabtu, 18 Mei 2024 WIB
Indonesia Masters 2023

Lolos Semi Final, Ester Wardoyo Menangis Usai Kalahkan Wakil Jepang

Redaksi - Jumat, 08 September 2023 18:26 WIB
271 view
Lolos Semi Final, Ester Wardoyo Menangis Usai Kalahkan Wakil Jepang
(Foto: Dok/PBSI)
LOLOS: Tunggal Putra RI, Ester Wardoyo meluapkan kegembiraannya usai menang wakil Jepang, Riko Gunji 21-11,10-21, 24-22 pada babak perempat final, di GOR PBSI Sumut, Jumat (8/9/2023). Kemenangan ini membawa Ester ke semi final. 
Medan (harianSIB.com)
Air mata kemenangan mengiringi kemenangan tunggal putri RI, Ester Nurumi Tri Wardoyo untuk melangkah ke babak semi final BNI Indonesia Masters 2023.
Kemenangan itu diraih juara Indonesia International Challenge 2023 setelah mengalahkan wakil Jepang, Riko Gunji 21-11,10-21, 24-22, di GOR PBSI Sumut, Jumat (8/9/2023).
Usai meraih kemenangan, Ester tampak bahagia. Bahkan pemain peringkat 69 dunia ini matanya sempat berkaca-kaca dan meneteskan air.
"Senang bisa ke semi final di world tour pertama saya," ungkap Ester, usai laga.
Keyakinan diakui jadi kunci keberhasilan Ester pada laga yang cukup menguras tenaganya tersebut. "Set pertama saya kontrol permainan, skor lumayan jauh. Set kedua permainan saya tidak keluar," katanya.
"Set ketiga cukup tegang. Saya akhirnya bisa melewatinya. Saya yakin aja bisa melewatinyta," ucap saudara kandung dari tunggal putra RI, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Untuk laga semi final, Ester sudah ditunggu sesama tunggal Indonesia yakni Komang Ayu Cahya Dewi. Tak ada taktik khusus untuk menghadapi kompatriotnya di Pelatnas tersebut.
"Lawan Komang pasti tidak mudah. Saya nothing to lose saja. Harus yakin," tambahnya.
Sebelumnya, Komang melangkah ke semi final usai menang dengan skor 21-19, 21-13 atas wakil Chinese Taipei, Huang Yu-Hsuan.
Kemenangan tunggal putri kelahiran 21 Oktober 2002 itu terbilang mengejutkan mengingat Komang tidak dalam kondisi terbaik. “Senang rasanya bisa diberikan kemenangan di laga ini dan melangkah ke semi final,” ungkap Komang.
“Saya melihat laga ini pertarungan non teknis mengingat lawan terlihat kewalahan dalam mengantisipasi arah angin di arena,” ungkap Runner up Denmark Masters 2023.
Sejauh ini Indonesia baru meloloskan dua wakil ke babak empat besar turnamen BNI Indonesia Masters 2023.
Selain Komang, wakil Indonesia lainnya yang sudah ke semi final ialah ganda campuran Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani. Selain itu, Tommy Sugiarto juga ke empat besar turnamen tersebut dan menjadi satu-satunya wakil di tunggal putra. (R17)

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Ester Wardoyo Juara, Indonesia Borong Tiga Gelar
Indonesia Masters 2023: Tommy Sugiarto Kandas di Semi Final, Tunggal Putra RI Habis
Indonesia Masters 2023: Tommy Sugiarto Melaju Sendirian ke 8 Besar, Ester Ikuti Jejak Komang
komentar
beritaTerbaru