Kamis, 02 Mei 2024

Peringatan HUT ke-62 Pramuka, Kwarcab Pramuka Dairi Adakan Perkemahan Perjusami

Redaksi - Minggu, 17 September 2023 14:31 WIB
229 view
Peringatan HUT ke-62 Pramuka, Kwarcab Pramuka Dairi Adakan Perkemahan Perjusami
(Foto: Dok/Kominfo Dairi)
TINJAU PERSIPAN: Bupati Dairi, Eddy KA Berutu meninjau persiapan perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu (Perjusami), Jumat (15/9/2023)
Sidikalang (harianSIB.com)
Kwarcab Gerakan Pramuka Dairi mengadakan perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu (Perjusami) dalam rangka peringatan HUT ke- 62 Pramuka, di Lapangan Merdeka, Bunturaja, Kecamatan Siempat Nempu, Jumat (15/9/2023).
Perkemahan tersebut dibuka Ketua Majelis Pertimbangan Cabang (Mabicab) Pramuka Kwartir Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu, dan diikuti 50 SD, 37 SMP dan 8 SMA, baik anggota Pramuka tingkat Penggalang maupun Penegak.
Eddy KA Berutu menyampaikan, peringatan HUT ke-62 Pramuka menjadi momen untuk mewujudkan SDM profesional dan berjiwa kewirausahaan yang berwawasan kebangsaan serta semangat nasionalisme.
Anggota Gerakan Pramuka, lanjutnya, dituntut untuk meningkatkan kualitas SDM yang lebih profesional dan berjiwa enterpreneur. Selain itu, dituntut juga memiliki wawasan kebangsaan mewujudkan semangat nasionalisme.
"Peningkatan SDM dan wawasan kebangsaan mutlak dilakukan. Hal ini dikarenakan untuk mencermati kondisi SDM yang ada sekarang ini masih jauh dari yang diharapkan. Melahirkan SDM cerdas, berwawasan kebangsaan dan berkarakter, itu tugas kita," tegasnya.
Eddy mengatakan, wawasan kebangsaan juga menjadi sangat penting agar nilai-nilai kebangsaan tidak luntur, tetap menanamkan nasionalisme, cinta tanah air dan semangat bela negara.
"Apalagi dalam waktu dekat akan menghadapi tahun politik. Maka persatuan dan kesatuan Gerakan Pramuka harus tetap solid dan menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan," katanya.(B3)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Peringati HUT ke-62 Pramuka, Kwarcab Pramuka Dairi Gelar Perjusami
komentar
beritaTerbaru