Rabu, 01 Mei 2024
Tuntut Pengusutan Tuntas Tewasnya Bandar Narkoba

Puluhan Warga Unjuk Rasa di Depan Mapolres Pelabuhan Belawan

Redaksi - Sabtu, 19 November 2022 17:13 WIB
Puluhan Warga Unjuk Rasa di Depan Mapolres Pelabuhan Belawan
Foto : SIB/Pally S
UNJUK RASA : Puluhan warga Medan Labuhan melakukan aksi unjuk rasa di depan Mapolres Pelabuhan Belawan, Jumat (18/11), menuntut pengusutan tuntas tewasnya terduga bandar narkoba setelah mengalami luka tembak pada bagian leher, saat dilak
Belawan (SIB)

Puluhan warga Kecamatan Medan Labuhan didampingi Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Cakra Keadilan Medan, menggelar aksi unjuk rasa damai di depan Mapolres Pelabuhan Belawan, Jumat (18/11), menuntut pihak kepolisian mengusut tuntas kematian I alias Nasib (49), setelah mengalami luka tembak pada bagian leher saat berlangsung penggerebekan kasus narkoba di Jalan KL Yos Sudarso Gang Mapo, Medan Labuhan beberapa hari lalu.

Selain melakukan orasi, para pengunjuk rasa juga membentangkan sebuah sepanduk dan sejumlah poster, di antarnya bertuliskan, "Kami Mohon Kepada Bapak Kapolri Tegakkan Keadilan".

Direktur LBH Cakra Keadilan Helmax Sebastian Tampubolon SH MH kepada wartawan mengatakan, aksi unjuk rasa tersebut dilaksanakan dengan tuntutan, di antaranya mendesak pihak berwajib melakukan pengusutan tuntas penembakan secara brutal yang menewaskan I alias Nasib terduga bandar atau pengedar narkoba di Medan Labuhan, segera dilakukan penetapan tersangka terhadap pelaku penembakan, dan mencopot pejabat atau oknum Polri yang terlibat langsung maupun tidak langsung terkait tewasnya I alias Nasib.

Pada kesempatan tersebut, para pengunjuk rasa juga mengatakan sangat mendukung pemberantasan peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan, baik yang dilakukan warga tertentu maupun jika ada oknum Polri yang terlibat.

Seperti diberitakan sebelumnya terkait tewasnya terduga bandar narkoba I alias Nasib beberapa hari lalu Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat melalui Kasat Narkoba AKP Herison Manullang kepada wartawan mengatakan, I alias Nasib tewas tertembak, ketika korban terlibat aksi tarik-menarik senjata api dengan Bripka Rudi Simamora, yang berupaya meringkus terduga bandar narkoba tersebut.[br]



Selanjutnya, dalam aksi pergumulan dengan I alias Nasib, tiba-tiba senjata api tersebut meletus dan menghantam leher korban.

Atas kejadian tersebut, pihak keluarga membawa korban ke salah satu rumah sakit swasta di Medan Marelan, namun beberapa saat kemudian meninggal dunia. Sedangkan Bripka Rudi Simamora dan sejumlah rekannya kabur dari lokasi kejadian dengan dalih menyelamatkan diri dari aksi pelemparan yang dilakukan warga.

Dalam kegiatan penggerebekan itu, pihak kepolisian juga mengatakan, dapat mengamankan barang bukti sebanyak 20,99 gram sabu yang dibuang I alias Nasib saat mencoba kabur, serta sebilah senjata tajam yang digunakan melawan petugas. (A9/d)





Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polrestabes Medan Bekuk Bandar Narkoba Jaringan Malaysia, 23,8 Kg Sabu Disita
4 Terdakwa Bandar Narkoba Dituntut Pidana Mati di Tanjungbalai
Polda Sumut Terus Buru Bandar dan Jaringan Narkoba, Selamatkan 4.304.522 Jiwa
JPU Kejari Binjai Tuntut Hukuman Mati Bandar Narkoba dari Lapas Binjai
Polres Belawan Bekuk Bandar Narkoba di Hamparan Perak
Polda Sumut Tangkap 1467 Bandar Narkoba dan Amankan Ratusan Kilogram Narkotika
komentar
beritaTerbaru