Minggu, 05 Mei 2024

PB HMI Ajak Jaga Stabilitas Usai Penetapan Hasil Pemilu

KMHDI Ajak Semua Elemen Jaga Kondusivitas
Redaksi - Minggu, 24 Maret 2024 08:31 WIB
192 view
PB HMI Ajak Jaga Stabilitas Usai Penetapan Hasil Pemilu
Foto: Dok Ist
HMI Berbagi Takjil 
Jakarta (SIB)
Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) mengajak masyarakat untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas bangsa Indonesia usai penetapan hasil Pemilu 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). PB HMI mengajak semua pihak untuk menghormati kerja keras KPU.

"Penetapan oleh KPU pada 20 Maret 2024 lalu adalah proses yang sesuai dengan konstitusi, olehnya hasil ini harus kita hormati. Kita semua harus berkomitmen untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas nasional," kata Ketua Bidang Hukum, Pertahanan dan Keamanan PB HMI Rifyan Ridwan Saleh kepada wartawan, Sabtu (23/3).

Rifyan mengatakan jika ada pihak yang belum puas dengan hasil rekapitulasi tersebut, maka perlu mengikuti mekanisme yang ada. Namun demikian, dia mengingatkan persatuan dan kesatuan bangsa harus tetap dijaga.

"Dan jika ada yang tidak sesuai atau diduga telah terjadi pelanggaran konstitusi maka jalurnya pun telah disediakan melalui Mahkamah Konstitusi. Hal ini penting untuk dipahami, sehingga tidak salah sasaran atas tindakan-tindakan yang akan dilakukan yang justru bisa merugikan rakyat, bangsa dan negara ini," kata Rifyan.

"Dalam perhelatan politik, kami PB HMI konkrit mengawal umat, menjaga persatuan dan kesatuan serta merekatkan bangsa demi Indonesia yang lebih baik di masa depan sebab HMI adalah cooling system di tengah masyarakat. Kita akan selalu membersamai umat dan memagarinya dengan hal yang produktif, solid, dan kompak," ujar Rifyan.

"Kami PB HMI telah melaksanakan dialog pasa hari rabu kemarin soal stabilitas pacsa Pemilu 2024 ini, juga pada hari ini kami tindaklanjuti dengan bagi-bagi takjil agar semua pihak tetap berkomitmen menjaga stabilitas dan kondusifitas nasional dengan mengedapankan persatuan dan kesatuan diatas dari segala-galanya untuk kemajuan bangsa dan negara" pesan Rifyan.


Jaga Kondusivitas
Ketua Umum Pimpinan Pusat Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PP KMHDI) juga mengajak semua komponen untuk menghormati hasil pemilu dan tetap menjaga kondusivitas.

"Hasil pemilu presiden dan legislatif telah diumumkan secara resmi oleh KPU, mari kita hormati dan tetap menjaga kondusivitas," kata Wayan Darmawan kepada wartawan, Sabtu (23/3/2024).

Wayan menyampaikan agar kepada peserta pemilu atau pihak yang belum menerima hasil pemilu menempuh jalan hukum sesuai dengan konstitusi yang berlaku.

"Peserta atau pihak yang merasa keberatan dan menerima hasil pemilu yang diumumkan oleh KPU, kiranya menempuh jalur hukum sesuai dengan ketentuan konstitusi yang berlaku," ujar Wayan.

Selain itu, Wayan mengatakan terlepas dari apapun hasil pemilu, semua pihak agar tetap memegang prinsip-prinsip demokrasi yang berlaku.

"Setiap kotenstasi pemilu pasti ada yang kalah dan menang, terlepas dari itu mari tetap jaga prinsip-prinsip demokrasi dan terus mendorong proses demokrasi yang lebih baik ke depan," ujar dia. (**)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Jangan Buat Rusuh Jika Tidak Setuju Hasil Pemilu
KPU Ungkap Jumlah Sengketa Hasil Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019
Setelah Penetapan, KPU Baru Terima Pengunduran Diri Caleg NasDem Ratu Wulla
Polda Sumut: Sumatera Utara Kondusif
Polri Minta Seluruh Pihak Terima Hasil Pemilu 2024
Golkar Raih 9 Kursi DPRD Labura
komentar
beritaTerbaru