Senin, 06 Mei 2024

Kadisdik Labusel Kumpulkan Kepsek, Diduga Ingin Rombak RKS

* Manajer BOS: Hanya Penyesuaian Sistem Pembayaran
Redaksi - Selasa, 26 April 2022 21:51 WIB
419 view
Kadisdik Labusel Kumpulkan Kepsek, Diduga Ingin Rombak RKS
Foto : Istimewa
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Labusel, Sutan Nataris Oloan
Kotapinang (SIB)
Kepala Dinas Pendidikan Pemkab Labusel mengumpulkan para kepala sekolah tingkat SD dan SMP SD Negeri 22 Kotapinang di Jalan Kampung Banjar II, Kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kamis (22/4).

Pertemuan itu disebut-sebut untuk mengatur ulang Rencana Kerja Sekolah (RKS) untuk penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan penyedia jasanya.

Informasi yang dihimpun wartawan, pertemuan itu diikuti hampir seluruh kepala sekolah tingkat SD dan SMP se Kabupaten Labusel. Dalam pertemuan itu, dikabarkan para kepala sekolah diminta merombak RKS dan memasukkan CV Media Puspita sebagai penyedia jasa pemasangan sofware, hardware untuk jaringan website.

Namun Manajer BOS Dinas Pendidikan Pemkab Labusel, Salman yang dikonfirmasi, Jumat (23/4), membantah informasi tersebut, meski dia mengakui adanya pertemuan itu.

"Bukan untuk merombak RKS, itu hanya penyesuaian sistem pembayaran. Selama ini kan aplikasinya menggunakan Simpel BOS Labusel sekarang sistemnya menggunakan ARKAS dari Dikdasmen," kata Salman. (SS18/c)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
: KORAN SIB
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dinas Pendidikan Labusel Kumpulkan Para Kepala Sekolah, Diduga Rombak RKS
Proses Belajar di Rumah Siswa Labusel Diperpanjang
komentar
beritaTerbaru