Senin, 06 Mei 2024

KM Mugi Jaya Bawa 4 Nelayan yang Hilang dari Lebak Ditemukan di Jogja

Redaksi - Jumat, 15 Maret 2024 11:34 WIB
158 view
KM Mugi Jaya Bawa 4 Nelayan yang Hilang dari Lebak Ditemukan di Jogja
foto : istimewa
KM Mugi Jaya asal Binuangeun yang hilang kontak ditemukan terdampar di wilayah Yogyakarta, Rabu 13 Maret 2024 
Lebak (SIB)
Kapal KM Mugi Jaya yang dilaporkan hilang di Perairan Muara Binuangeun, Lebak, Banten, ditemukan di perairan Kulon Progo, pantai selatan Yogyakarta. Kapal ini terombang-ambing karena kehabisan bahan bakar.
"Sementara korban masih syok hanya bisa memberikan infomasi bahwa mereka kehabisan bahan bakar," kata Kepala Seksi Operasi Basarnas Banten, Heru Amir saat dimintai keterangan, Kamis (14/3).
Ada empat nelayan yang berada di kapal KM Mugi Jaga. Keempatnya bernama Arba, Acil, Anggi, dan Masita, semua berasal dari Kecamatan Wanasalam.
Amir menjelaskan, para nelayan itu berangkat melaut menggunakan kapal KM Mugi Jaya pada Jumat (8/3) pukul 15.30 WIB. Rencananya, para nelayan hanya melaut selama dua hari.
Sampai hari Minggu (10/3), kapal KM Mugi Jaya tidak kembali ke Binuangeun. Kapal yang mengangkut empat orang nelayan ini kemudian ditemukan di Perairan Kulon Progo, Yogyakarta, kemarin.
"Kami dapat informasi kalau kapal KM Mugi Jaya ditemukan di Perairan Kulon Progo
Tadi malam ditemukan," tuturnya.
Amir menjelaskan, para nelayan langsung menurunkan jangkar saat melihat daratan. Mereka pun berenang menuju daratan.
"Mereka berempat berenang ke tepi pantai tapi ketika sampai di tepi pantai hanya dua nelayan yaitu Acil dan Marsita, sedangkan 2 nelayan lagi Anggit dan Ardi belum ditemukan," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, sebanyak empat orang nelayan dilaporkan hilang kontak di Perairan Muara Binuangeun, Kabupaten Lebak, Banten. Nelayan itu melaut menggunakan kapal KM Mugi Jaya. (**)



Baca Juga:
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Sepeda Motor Pedagang Mi di Taput Hilang
Wings Air Bantah Kabar Pesawatnya Hilang Kontak dan Jatuh di NTT
Polsek Delitua Berduka, Kehilangan Personel Saat Lebaran
Sejumlah Jukir Minta Wali Kota Pastikan Dulu Letak Kebocoran PAD, Jangan Hilangkan Mata Pencaharian Rakyat Kecil
Gempa Taiwan Picu Lebih dari 1.000 Korban Luka, 48 Orang Hilang
Dilaporkan Hilang, Siswi SMP Dilarikan Kenalan Lewat Medsos dan Dirudapaksa
komentar
beritaTerbaru