Minggu, 19 Mei 2024 WIB

Hasto Tantang Anak Muda Jadikan Kepulauan Nias Wilayah Kuat di Samudera Hindia

Redaksi - Senin, 18 September 2023 20:32 WIB
326 view
Hasto Tantang Anak Muda Jadikan Kepulauan Nias Wilayah Kuat di Samudera Hindia
Foto: Dok/DPD PDIP Sumut
BERIKAN ARAHAN: Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto saat memberikan arahan dalam Rapat Konsolidasi Tiga Pilar Partai di Kabupaten Gunungsitoli, Kepulauan Nias, Provinsi Sumut, Sabtu (16/9). 
Gunungsitoli (SIB)
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menantang anak muda Kepulauan Nias untuk membangun daerah dan menjadi wilayah yang kuat di Samudera Hindia, termasuk mengalahkan kemajuan Singapura.

Hal ini disampaikan Hasto saat memberikan arahan dalam Rapat Konsolidasi Tiga Pilar Partai di Kabupaten Gunungsitoli, Kepulauan Nias, Sabtu (16/9).

"Pulau Nias sangat penting secara geopolitik. Sangat penting bagi PDI Perjuangan sebagai partai politik yang memiliki rekam jejak yang panjang untuk bersekutu dengan ilmu pengetahuan," kata Hasto.

Hasto juga menyampaikan PDI Perjuangan menyuarakan pembangunan Kepulauan Nias ke pemerintah pusat demi kemajuan Kepulauan Nias.

Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) RI ini juga menyampaikan Kepulauan Nias memiliki luas daerah hampir 5.600 km persegi, sedangkan Singapura itu hanya 728 meter persegi. Namun, lanjut Hasto, Singapura mampu memanfaatkan geostrategis dengan baik.

Menurut Hasto, Kepulauan Nias pun seharusnya bisa maju dengan memanfaatkan geostrategisnya.

"Nias 7,7 kali luasnya dengan Singapura maka seharusnya seluruh anak-anak muda di Kepulauan Nias bermimpi untuk membangun kepulauannya. Sebab itulah yang diwarisi Soekarno," jelas Hasto.

Hasto juga menyampaikan bahwa Bung Karno memiliki konsep agar Kepulauan Nias menjadi pintu gerbang kemajuan ke Pasifik.

Bung Karno, tambah Hasto, juga mencita-citakan Kepulauan Nias berperan bagi Indonesia agar menjadi negara yang kuat di Samudera Hindia.

"Secara geopilitik, geostrategis, Kepulauan Nias itu berada di ujung depan Samudera Hindia, maka mulai hari ini kita mulai merancang kalau Nias menjadi kepulauan yang hebat," kata Hasto.

Politisi asal Yogyakarta ini mengingatkan bahwa Proklamator RI Bung Karno saat usia 16 tahun sudah menggembleng diri belajar, bahkan di ruangan yang sangat sempit, yaitu 2x3 meter. Di ruangan itu, Bung Karno hanya menggunakan lampu teplok untuk membaca.

"Soekarno yang lahir dari kalangan rakyat biasa tidak pernah kehilangan daya imajinasinya untuk menjadi pemimpin besar. Maka Soekarno menggembleng dirinya ketika anak-anak sebayanya asyik main kasti, main bola, Soekarno kecil lebih suka menekuni buku di ruang-ruang sempit," ujarnya.

Oleh karena itu, Hasto mengajak anak muda Nias menggembleng diri dengan pendidikan seperti Bung Karno. Hasto juga mengajak kepala daerah, anggota legislatif, hingga struktur partai bergotongroyong demi kemajuan pendidikan di Kepulauan Nias.

"Maka kalau kita tekun, Nias lebih hebat dari Singapura. Kuncinya anak-anak muda kita harus digembleng dengan semangat yang sama untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Tidak mungkin kita mau mencapai kemajuan tanpa perjuangan," lanjut Hasto.

Dalam agenda konsolidasi ini, hadir jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Sumut yang dipimpin Ketua Rapidin Simbolon dan Sekretaris Soetarto. Tampak juga kader PDI Perjuangan yang juga Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting.

Hadir juga Wali Kota Gunungsitoli Lakhomizaro Zebua, Bupati Nias Selatan Hilarius Duha, dan Bupati Nias Yaatulo Gulo. (SS6/a)



Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Hasto Ungkap Sikap Ranting PDIP Tolak Wacana Pertemuan Jokowi-Mega
Bukan Jokowi, Relawan Joman Sebut Hasto Jadi Penghambat Pertemuan Megawati-Prabowo
Kapal Nelayan Angkut 10 ABK Hilang Kontak di Samudera Hindia
Soal Hak Angket, Hasto Singgung Posisi Petahana DPR Terancam
Pejabat PLN dan Kemkeu Tinjau Lokasi Program Listrik Desa di Kepulauan Nias
Jalan Penghubung Desa Baruzo-Saitagaramba Nias Amblas
komentar
beritaTerbaru