Jumat, 17 Mei 2024 WIB

Sejumlah Parpol di Labusel Buka Pendaftaran dan Penjaringan Calon Kepala Daerah

Redaksi - Rabu, 17 April 2024 20:46 WIB
607 view
Sejumlah Parpol di Labusel Buka Pendaftaran dan Penjaringan Calon Kepala Daerah
Foto: Net
Ilustrasi
Kotapinang (SIB)
Sejumlah partai politik mulai membuka dan melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada tahun 2024 Kabupaten Labusel.

Salah satu partai yang telah membuka pendaftaran bakal calon, yakni PDI Perjuangan. Sejak pertengahan Maret lalu, pendaftaran telah dibuka di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Labusel, Jalan Bukit, Kotapinang.

“Sudah ada sejumlah figur yang mengkonfirmasi akan mendaftar. Namun yang sudah mengambil formulir baru dua orang,” kata Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Labusel, M Hasir ketika dikonfirmasi wartawan, Selasa (16/4).

Dijelaskan, beberapa bakal calon yang telah mendaftar, yakni petahanan H Edimin yang kembali berpasangan dengan H Ahmad Padly Tanjung. Selain itu kata dia, Hj Hasnah Harahap, yang merupakan rival tangguh H Edimin pada Pilkada tahun 2020 lalu.

“Ari Wibowo juga sudah mengkonfirmasi untuk mendaftar. Mungkin hari ini. Pendaftaran akan dibuka hingga akhir Mei mendatang,” kata Hasri, yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Labusel.

Selain PDI Perjuangan, Partai Golkar pun telah melakukan penjaringan untuk Pilkada serentak, November mendatang. Beberapa waktu lalu, publik juga dikejutkan dengan surat tugas dari DPP Golkar kepada Hj Hasnah untuk mengikuti Pilkada Labusel.

“Kami sudah buka pendaftaran, baik internal maupun untuk umum. Bagi putra-putri terbaik Labusel, silahkan datang ke kantor DPD untuk mendaftar. Mengenai surat tugas, memang beberapa waktu lalu ada diberikan surat tugas kepada sejumlah figur yang dinilai potensial. Namun karena tidak ditindaklanjuti oleh yang bersangkutan, maka sudah tidak ada lagi,” kata Ketua DPD II Golkar Kabupaten Labusel, M Romadhon.

Sementara itu, dalam sebulan terakhir sejumlah figur mulai digadang-gadang akan ambil bagian di Pilkada Labusel. Di antaranya, H. Edmin-Ahmad Padly Tanjung, Syahdian Purba-Sabit Habib Dasopang, Hj Hasnah Harahap, dan Ari Wibowo. (**)






SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dua Ketua Parpol Berpasangan Maju Balon Bupati dan Wabup Toba 2024
Proyek Preservasi Jalinsum Kotapinang-Gunung Tua Makan Korban
KPU Labusel Sosialisasi Tahapan dan Jadwal Pilkada 2024
Selamatkan Uang Negara Rp1 M Lebih, Keluarga Tersangka Heran Proyek Puskesmas Aek Batu Jadi Kasus Korupsi
Barry Simorangkir Hadiri Undangan DPP PKB Pembekalan Balon Kepala Daerah Sumut
Wabup Jadi Narasumber Manasik Haji Labusel di KUA Kotapinang
komentar
beritaTerbaru