Kutacane (SIB)
Angin puting beliung disertai hujan lebat menghantam wilayah Aceh Tenggara (Agara), mengakibatkan sejumlah rumah rusak dan 1 korban jiwa, pada Selasa (28/2) sore.
Kalaksa BPBD Aceh Tenggara, Nazmy Desky mengatakan, akibat angin kencang disertai hujan lebat yang terjadi pada Selasa (28/2) sore, menyebabkan sejumlah rumah warga mengalami kerusakan karena atapnya beterbangan dan juga seng rumah ibadah, serta satu korban jiwa akibat tertimpa pohon.
Kata Nazmy, di desa Lawe Sigala-gala Barat, seng rumah milik Masitah Panjaitan rusak ringan dan Puskesmas tergenang banjir, serta seng Mesjid Aljihad ikut terbang.
Di Desa Salim Pinim kecamatan Tanoh Alas, dilaporkan kerusakan sejumlah rumah warga dan masjid juga terjadi. Namun sejauh ini tidak ada korban jiwa dan sejumlah warga mengungsi.
Sementara di Kecamatan Bambel sejumlah rumah rusak dan sejumlah pohon tumbang, hingga menelan korban jiwa. Adham Fuady, (7), warga Desa Terutung Payung Hilir, Kecamatan Bambel, meninggal dunia akibat tertimpa pohon pinang yang roboh karena diterjang angin puting beliung itu, saat ia pulang ngaji di Desa Kuta Buluh, sekira pukul 16.15 WIB.[br]
"Saat ini BPBD masih melakukan pendataan dan mengerahkan Tim Reaksi Cepat di tiga kecamatan itu.
Nazmy juga mengingatkan warga agar selalu waspada ancaman banjir dan angin kencang akan terjadi akibat cuaca ekstrem di wilayah Aceh Tenggara.
Bantuan
Di tempat yang sama, Ketua DPD II Partai Golkar Aceh Tenggara HM Salim Fakhry SE MM, memberikan bantuan kepada korban angin puting beliung di Aceh Tenggara, Rabu (1/3).
HM Salim Fakhry selaku politisi Golkar yang juga anggota Komisi IV DPR RI itu, menyampaikan kepeduliannya dengan mengunjungi sejumlah lokasi korban angin puting beliung di Kabupaten tersebut.
Dalam kunjungannya itu, Salim Fakhry juga memberikan bantuan berupa sejumlah uang untuk perbaikan kubah Masjid Desa Salim Pinim dan Masjid Lawe Sigala-gala, karena sengnya terbang diterjang angin puting beliung, pada Selasa (28/2) lalu, ujarnya kepada SIB Rabu (1/3).
Selain memberikan bantuan untuk Masjid,pihaknya juga memberikan bantuan uang kepada orangtua korban jiwa atas nama Adham Fuady warga Desa Terutung Payung Hilir Kecamatan Bambel, Aceh Tenggara, yang tertimpa pohon roboh akibat angin puting beliung.
Demikian juga bantuan uang tunai, diserahkan langsung kepada dua orang korban rumahnya rusak dihantam angin puting beliung di Desa Salim Pinim Kecamatan Tanoh Alas. (B6/d)