GRIB Sumut dan Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin Bagikan Sembako ke Pengemudi Ojol


247 view
GRIB Sumut dan Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin Bagikan Sembako ke Pengemudi Ojol
(Foto Dok/GRIB)
BERBAGI: DPD GRIB Sumut bersama Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin foto bersama usai berbagi sembako dan makanan ringan kepada pengemudi ojek online (Ojol) di sekitaran Warkop Wali Kota, Jalan Monginsidi Medan, Jumat (22/9/2023).
Medan (harianSIB.com)
DPD Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Sumatera Utara dan Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin kembali menggelar Jumat Berbagi. Kegiatan kali ini digelar dengan membagikan sembako dan makanan ringan kepada pengemudi ojek online (Ojol) di sekitaran Warkop Wali Kota, Jalan Monginsidi Medan, Jumat (22/9/2023).
Jumat Berbagi yang digelar kali ini cukup spesial, karena dipimpin Ketua DPD GRIB Sumut, Benny Tomasoa dan Bendahara, Zulkifli Nasution yang merupakan pimpinan yayasan tersebut.
"Kami seluruh unsur DPD GRIB Sumut sangat berkomitmen untuk berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan. Untuk bakti sosial kali ini, membagikan sembako kepada pengemudi ojol," ungkap Benny didampingi unsur pengurus lainnya yakni Sekretaris, Muhammad Akhiruddin, Riswan, ST, Kiswari, Ekky Soplanit, Edy Hehanusa, Hengky Pesulima dan Didit.
"Tak hanya itu, pihaknya juga mensosialisasikan H Prabowo Subianto sebagai Ketua Dewan GRIB Jaya maju di Pilpres mendatang, agar menjadi Presiden RI ke depan," sambungnya yang mengatakan kegiatan tersebut menyahuti arahan dan pesan dari Ketua Umum GRIB Jaya H Hercules Rosario de Marshall.
Sementara bagi Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin, agenda Jumat Berbagi bersama GRIB Sumut jadi agenda tetap bagi yayasan di setiap hari Jumat usai melaksanakan Salat Jumat. Pihaknya memberikan sedikit rezeki yakni sembako dan makanan ringan kepada masyarakat.
"Kami dari Yayasan Zulkifli Nasution Al Amin dan DPD GRIB Sumut, telah melaksanakan hal yang serupa dengan mendatangi masyarakat, pondok pesantren, panti asuhan. Kami telah berkomitmen akan menjadi bagian dari masyarakat dalam membantu dan meringankan beban bagi masyarakat yang membutuhkan," pungkasnya. (R17)

Editor
: Robert/Eva
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com