Jumat, 17 Mei 2024 WIB

Janses Simbolon Sosper Penanggulangan Bencana di Medan Labuhan

Redaksi - Senin, 20 Maret 2023 20:03 WIB
352 view
Janses Simbolon Sosper Penanggulangan Bencana di Medan Labuhan
Foto: Do/SIB/Pally S
DIALOG: Anggota DPRD Medan, Janses Simbolon, berdialog dengan sejumlah warga peserta sosialisasi Perda Penanggulangan Be
Belawan (harianSIB.com)

Anggota DPRD Medan dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Janses Simbolon menggelar Sosialisasi Perda (Sosper) Kota Medan Nomor 2 Tahun 2018 tentang Penanggulangan Bencana, di kawasan Batang Kilat, Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Labuhan, Senin sore (20/3/2923).

Janses mengatakan, sosialisasi Perda Penanggulangan Bencana tersebut, perlu dilakukan karena kawasan Batang Kilat dekat dengan laut serta merupakan daerah terbuka, sehingga kerap mengalami bencana, khususnya angin puting beliung. Sehingga masyarakat harus mengetahui hak dan kewajibannya jika terjadi bencana alam.

Disebutkannya, tanggungjawab pemerintah daerah dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana, di antaranya menjamin pemenuhan hak masyarakat dan pengungsi sesuai standar pelayanan minimum.

Kemudian, melindungi masyarakat dari dampak, pengurangan risiko dan pengalokasian dana penanggulangan bencana dalam APBD yang memadai dalam bentuk siap pakai.

Sedangkan masyarakat memiliki hak, di antaranya mendapatkan perlindungan sosial dan rasa aman, khususnya bagi kelompok rentan bencana, mendapatkan pendidikan, pelatihan dan keterampilan dalam penanggulangan bencana, serta setiap orang terkena bencana berhak mendapatkan bantuan pemenuhan kebutuhan dasar dan ganti kerugian disebabkan kegagalan konstruksi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.[br]


Selain hak, masyarakat memiliki kewajiban yakni menjaga kelestarian fungsi lingkungan hidup.

Sementara itu, BPBD Medan diwakili M Yamin Daulay mengatakan, untuk mencegah terjadinya bencana di kawasan Kota Medan, masyarakat harus berpartisipasi atau turut serta menjaga kesimbangan lingkungan hidup, di antaranya tidak membuang sampah sembarangan.

Menurut BPBD Medan, banjir, angin puting beliung, longsor dan banjir bandang, merupakan potensi bencana yang dapat terjadi di Medan.

Dalam kegiatan itu, Janses Simbolon memberikan bantuan uang tunai Rp10 juta untuk pembangunan Mesjid Al Fajar, serta membagikan souvenir kepada ratusan peserta sosialisasi. (A6)





Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polsek Medan Labuhan Tangkap Sejumlah Pria Pengguna Narkoba
Polsek Medan Labuhan Bekuk Pencuri Motor di Marelan
Merampok di Labuhan Deli, 3 Kawanan Geng Motor Dibekuk Polsek Medan Labuhan
Polsek Medan Labuhan Bekuk Pencuri Motor
Curi Pintu Lipat, 2 Pria Dibekuk Polsek Medan Labuhan
Polsek Medan Labuhan Bekuk 2 Pria Pencuri Motor
komentar
beritaTerbaru